Seperti Guardiola, Benitez Juga Sukses di Newcastle

Seperti Guardiola, Benitez Juga Sukses di Newcastle
Rafael Benitez (c) NUFC

Bola.net - - Jika Pep Guardiola sukses membawa Manchester City menjuarai Premier League dengan masih memiliki sisa lima laga, maka Rafael Benitez juga melakukan hal yang sama dengan Newcastle United yang berhasil mengamankan tim dari zona degradasi dengan sisa lima laga.

Berkat kemenangan Newcastle atas Arsenal (2-1) akhir pekan lalu, Benitez berhasil membawa Newcastle merangsek ke peringkat sepuluh klasemen sementara dengan 41 poin. Jumlah poin tersebut sudah melebihi target awal Newcastle dan membuat mereka aman dari degradasi.

Mungkin itu merupakan kemenangan pertama Newcastle atas Arsenal sejak 2005 silam tetapi hasil tersebut sama sekali tidak mengejutkan bagi siapapun yang mengikuti kiprah Benitez di Newcastle.

Mengutip goal, ada kegigihan dan tantangan yang dilalui skuat Benitez dalam setiap pertandingan. Perhatian Benitez pada hal-hal kecil dan kemampuannya untuk meningkatkan kemampuan pemain sudah banyak membantu Newcastle mengamankan posisi mereka di Premier League.

Visi Benitez dalam soal tim yang didambakannya pun sudah sangat jelas. Sebelum laga melawan Arsenal tersebut dia angkat bicara soal proyek yang diinginkannya, yakni di suatu tim yang membuatnya menetap cukup lama dan perlahan menyesuaikan klub tersebut sesuai dengan spesifikasinya.

Dia ingin bekerja di suatu tempat yang membuatnya mampu melakukan integrasi skuat muda dengan prospek tinggi menuju skuat yang terdiri dari pemain berkualitas. Mungkin skuat Benitez tidak akan semegah yang dikerjakan Pep di Man City namun jelas Benitez layak mendapat kesempatan tersebut.