Senyum Rodgers di Villa Park

Senyum Rodgers di Villa Park
Brendan Rodgers. © AFP
Bola.net - Comeback win 2-1 Liverpool di kandang Aston Villa membuat sang manajer Brendan Rodgers tersenyum lebar. Rodgers sangat puas atas segalanya. Dia memuji kualitas permainan serta semangat timnya untuk menang. Dia juga angkat topi untuk kerja sama apik duo gelandang Philippe Coutinho dan Jordan Henderson yang menghasilkan gol penyama kedudukan di awal babak kedua.

Tertinggal 0-1 lewat gol Benteke pada menit 31, Minggu (31/3), Liverpool langsung menggebrak setelah jeda. Gol Henderson memanfaatkan through ball Coutinho di menit 47 membuat skor kembali imbang. Setengah jam sebelum laga usai, publik Villa Park dibuat terdiam oleh eksekusi penalti Steven Gerrard hasil pelanggaran Nathan Baker terhadap Luis Suarez di area terlarang.

"Kami bermain cukup baik di babak pertama, tapi kami melakukan kesalahan dan Benteke menghukum dengan sebuah finishing bagus," kata Rodgers seperti dikutip Sky Sports.

"Namun, kami menunjukkan karakter luar biasa. Kualitas dan determinasi kami terlihat jelas. Setelah kalah di pertandingan sebelumnya (melawan Southampton), kami ingin bangkit, dan kami berhasil mewujudkannya. Saya sangat puas," imbuh sang manajer.

Rodgers juga memberi pujian khusus kepada Coutinho dan Henderson, yang menampilkan kerja sama brilian untuk menyamakan kedudukan setelah jeda.



"Passing akurat (dari Coutinho) serta forward run dan finishing Henderson sungguh mengagumkan. Philippe punya kualitas yang hebat," pungkasnya. (sky/gia)