Semua Pemain Sudah Kembali, Ralf Rangnick Malah Pusing Tentukan Starting XI MU

Semua Pemain Sudah Kembali, Ralf Rangnick Malah Pusing Tentukan Starting XI MU
Pelatih Manchester United Ralf Rangnick. (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Manchester United, Ralf Rangnick mengaku dibuat cukup pusing untuk menentukan starting XI timnya untuk laga melawan Newcastle, Selasa (28/12/2021) dini hari WIB nanti.

Ini merupakan laga pertama Manchester United setelah dua pertandingan sebelumnya harus ditunda akibat banyaknya pemain dan staf Setan Merah yang positif Covid-19.

Bahkan, markas latihan Manchester United di Carrington sempat harus ditutup untuk sementara guna meminimalisir penyebaran wabah Covid-19.

1 dari 3 halaman

Penjelasan Ralf Rangnick

Sejak pekan lalu, skuad Manchester United sudah kembali ke Carrington dan kini mereka telah lengkap semua, kecuali Paul Pogba yang masih cedera.

“Mereka semua punya jadwal di rumah. Secara fisik mereka terlihat bagus, mereka menjalani sesi latihan yang sangat intens ketika mereka kembali," ujar Rangnick seperti dikutip The Sun.

“Tingkat energinya tinggi, semua pemain terlibat penuh. Bisa juga kami melakukan rotasi dari satu pertandingan ke pertandingan berikutnya, terutama jika Anda bermain setiap tiga hari.” tambahnya.

2 dari 3 halaman

Kebingungan Ralf Rangnick

Kembalinya hampir semua pemain ke skuad ini ternyata memunculkan kebingungan bagi Rangnick untuk menentukan 11 pemain yang akan diturunkan sejak menit pertama di kandang Newcastle.

“Saat ini semua pemain tersedia selain Paul Pogba. Tidak akan mudah untuk menentukan starting XI tetapi juga delapan pemain di bangku cadangan,” tutur Rangnick.