Selepas Chelsea, Rafa Benitez Incar Tim Besar

Selepas Chelsea, Rafa Benitez Incar Tim Besar
Rafael Benitez. (c) AFP
Bola.net - Rafael Benitez mulai menghitung hari untuk akhir periode pengabdiannya kepada Chelsea, namun ia pun juga punya sudah bayangan akan masa depannya.

Pelatih asal Spanyol itu berniat mencari klub baru yang besar, dan akan menjadi lebih sempurna jika klubnya berikutnya masih tetap klub English Premier League.

"Saya menyukai kemenangan, untuk menghadapi tantangan meraih trofi demi trofi. Saya akan suka bertahan di Liga papan atas. Klub papan atas, jika memang masih di Inggris juga kenapa tidak?"

Pada Februari Rafa memastikan akan meninggalkan klub pada akhir musim, sebab ia memang ditunjuk untuk menajdi caretaker Roberto di Matteo. Namun ia berkata ia hanya akan merasa bahagia jika The Blues memenuhi target mereka pada pekan-pekan terakhir musim ini.

"Jika kami dapat meraih trofi-trofi dan menyelesaikan musim di peringkat tiga besar, fantastis. Semua orang akan bahagia. Itulah tujuan saya saat ini," ucapnya.[initial]

 (reu/lex)