
- Eks gelandang timnas Inggris James Milner mengaku sejak kecil ayahnya melarangnya memakai baju warna merah dan mengajarkannya untuk tidak menyukai Manchester United.
Milner adalah pemain didikan akademi sepakbola klub Leeds United. Ayahnya adalah penggemar berat klub yang sekarang berlaga di divisi Championship tersebut.
Advertisement
Saking cintanya, sang ayah pun jadi sangat membenci rival Leeds. Dan salah satu rival terbesar Leeds adalah Setan Merah.
Jadi saat kecil, sang ayah pun melarang Milner untuk memakai pakaian apapun yang berwarna merah. Warna itu adalah warna kebesaran MU.
Kecuali untuk Liverpool
Menurut Milner, sejak kecil ayahnya mengajarkannya agar membenci Setan Merah. Namun saat ia kemudian akhirnya membela Liverpool, ayahnya justru merasa senang.
Jelas para penggemar Leeds dibesarkan untuk tidak menyukai Manchester United, sebagai klub rival, jadi warna merah tidak diizinkan, bebernya pada FourFourTwo.
Ia bercanda ketika saya bergabung dengan Liverpool bahwa itu adalah pertama kalinya ia akan senang melihat saya secara teratur mengenakan pakaian warna merah, sambung Milner.
Rencana usai Pensiun
Milner saat ini sudah berusia 32 tahun. Dalam beberapa tahun lagi ia mungkin akan segera pensiun.
Eks gelandang Manchester City ini ternyata sudah memiliki rencana untuk mengisi hari-harinya setelah tak lagi bermain sepakbola. Ia mengisyaratkan ia berencana untuk menjadi pelatih.
Saya pikir itu akan memalukan untuk tidak menggunakan pengalaman yang saya dapatkan selama 16 tahun selama saya bermain, serunya.
Saya harap saya bisa menggunakannya sekarang dengan para pemain muda di Liverpool, membantu mereka sebisa mungkin, sambungnya.
Berita Video
Berita video statistik yang memperlihatkan Real Madrid terlalu perkasa bagi AS Roma dalam lanjutan Liga Champions 2018-2019, Rabu (19/9/2018).
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 September 2018 16:00
Benahi Dua Aspek Ini, Romelu Lukaku Akan Jadi Striker Tertajam di EPL
-
Liga Inggris 19 September 2018 15:23
-
Liga Inggris 19 September 2018 14:45
-
Liga Inggris 19 September 2018 14:30
-
Liga Champions 19 September 2018 13:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:53
-
Voli 20 Maret 2025 10:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:33
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...