Seberapa Tahu Kamu Tentang Duel Arsenal vs Tottenham? Yang Ngaku Jago Ikutan Yuk!

Seberapa Tahu Kamu Tentang Duel Arsenal vs Tottenham? Yang Ngaku Jago Ikutan Yuk!
Premier League: Arsenal vs Tottenham (c) Bola.net

Bola.net - Duel seru lanjutan Liga Inggris antara Arsenal vs Tottenham bakal tersaji akhir pekan ini. Bolaneters bisa menyaksikan Derbi London Utara ini pada Minggu (26/9/2021) pukul 22.30 WIB.

Arsenal memulai kampanye yang buruk di awal musim ini. Tak percaya? Tengok saja torehan tiga kekalahan beruntun di tiga laga awal Premier League musim ini.

Pasukan Mikel Arteta baru merasakan manisnya kemenangan pada pekan keempat, yakni melawan Norwich City. Pada laga di Emirates Stadium, 11 September 2021 lalu itu, The Gunners menang tipis dengan skor 1-0. Terima kasih Pierre-Emerick Aubameyang yang mencetak gol tunggal pada menit ke-66.

Kemenangan berlanjut di pekan kelima akhir pekan lalu. Pada matchday 5 melawan Burnley, The Gunners kembali menang tipis 1-0. Kali ini gol tunggal diciptakan Martin Odegaard di menit 30.

Bagaimana dengan Tottenham nih? Kekalahan 3-0 dari Chelsea akhir pekan lalu membuat Spurs terancam mengalami tiga kekalahan beruntun untuk pertama kalinya dalam sejarah klub ketika mereka tandang ke Emirates.

Sebelum kalah melawan Chelsea akhir pekan lalu, Spurs juga kalah telak tiga gol tanpa balas ketika tandang ke markas Crystal Palace. Dua kekalahan yang menodai tiga kemenangan beruntun di awal liga.

Nah Bolaneters, sebelum duel Arsenal vs Tottenham digelar, yuk uji pengetahuanmu mengenai Derbi London Utara di bawah ini. Kamu tinggal menjawab BENAR atau SALAH dari pernyataan yang muncul dalam interactive content ini.

https://www.newshub.id/interactive2/2368

Bagaimana Bolaneters, seberapa jago kalian tahu soal Derbi London Utara antara Arsenal vs Tottenham? Yuk kasih tahu di kolom komentar dan tantang juga teman-temanmu untuk ikutan!.