
Bola.net - Gelandang Arsenal Granit Xhaka sempat merasa pede The Gunners akan bisa menyusul Chelsea dan Liverpool di zona papan atas Premier League 2021-22.
Sebelum menjalani laga lawan Burnley di pekan ke-23 ini, Arsenal mengoleksi 35 poin dari 20 laga. Mereka nangkring di peringkat tujuh.
Saat itu mereka terpaut 10 angka dari Liverpool. The Reds sendiri ada di posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris.
Advertisement
Dari Chelsea, Arsenal tertinggal sembilan angka. The Blues sendiri ada di peringkat ketiga.
Pedenya Granit Xhaka
Jelang duel Arsenal lawan Burnley, Granit Xhaka sempat sesumbar bahwa timnya akan bisa mengejar Chelsea dan Liverpool. Sebab ia melihat dua rival itu belakangan ini tersendat langkahnya di Premier League.
Di sisi lain, Arsenal juga sedang dalam tren positif. Apalagi mereka kini bisa fokus sepenuhnya ke liga.
“Ini memalukan karena semua orang hanya berbicara tentang tempat keempat,” ketus Xhaka kepada Sky Sports.
“Saya yakin kami bisa melakukan jauh lebih baik dari itu. Chelsea sedang kesulitan, saat ini, juga. Kami tidak terlalu jauh dari mereka, bahkan Liverpool juga," seru Xhaka.
Tetap Fokus Pada Diri Sendiri
Akan tetapi Granit Xhaka juga memperingatkan skuat Arsenal. Ia minta agar rekan-rekannya tak melupakan fokus pada diri mereka sendiri.
Xhaka ingin semua pemain tetap berkonsentrasi untuk memetik tiap poin yang ada di sisa musim ini.
“Tapi, pertama-tama, kita harus menjaga diri kita sendiri. Ambil poin yang kami butuhkan dan jangan terlalu melihat ke yang lain," sambung Xhaka.
Arsenal Ditahan Imbang Burnley
Sayangnya usai memberikan komentar tersebut, Arsenal gagal memetik poin penuh melawan Burnley. Berlaga di Emirates Stadium, The Gunners hanya bisa bermain imbang 0-0.
Sementara itu, Liverpool memetik poin penuh saat bertandang ke markas Crystal Palace. Mereka menang dengan skor 1-3.
Sementara itu Chelsea masih akan berduel lawan Tottenham. Dengan demikian, Arsenal sekarang terpisah 12 angka dari Liverpool.
Klasemen Liga Inggris
(Sky Sports)
Baca Juga:
- Data dan Fakta Premier League: Arsenal vs Burnley
- Tak Mau Kalah dari Juventus, Arsenal Juga Kirim Proposal Buat Dusan Vlahovic
- Ogah Digantung, Arsenal Minta Kepastian ke Dusan Vlahovic
- Max Allegri Konfirmasi Aaron Ramsey Bakal Cabut dari Juventus
- Arsenal Segera Lepas Pierre-Emerick Aubameyang ke Al-Hillal?
- Jurgen Klopp Ternyata Sudah Lama Kagumi Gabriel Martinelli: Dia Talenta Abad Ini
- Termasuk Diego Costa, Ini 7 Pemain Bintang yang Saat Ini Berstatus Pengangguran
- Keok dari Liverpool, Arsenal Ingin Segera Kembali On Track!
- Curhat Mikel Arteta: Arsenal Kurang Pemain, Wajib Menang Demi Empat Besar
- Sempat Dilanggar Dengan Keras Oleh Partey, Begini Kondisi Terakhir Fabinho
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Januari 2022 22:30
-
Liga Inggris 22 Januari 2022 19:00
Chelsea Upayakan Satu Transfer Pemain Baru Sebelum Bursa Transfer Ditutup
-
Liga Inggris 22 Januari 2022 12:15
Termasuk Diego Costa, Ini 7 Pemain Bintang yang Saat Ini Berstatus Pengangguran
-
Liga Inggris 22 Januari 2022 10:04
-
Liga Inggris 22 Januari 2022 07:00
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...