Schweinsteiger Segera Jalani Tes Medis di United

Schweinsteiger Segera Jalani Tes Medis di United
Bastian Schweinsteiger (c) AFP
Bola.net - Manchester United telah mengumumkan via Twitter resmi mereka bahwa Bastian Schweinsteiger secara pribadi telah sepakat untuk pindah ke Old Trafford. Laman resmi Setan Merah melaporkan jika ia segera bertolak ke Inggris untuk melakukan tes medis.

Dana 14 juta Pounds yang dikeluarkan oleh pihak The Red Devils merupakan harga yang telah disepakati oleh pihak Bayern Munchen dan United. Pemain 30 tahun itu sendiri akan mendapatkan kontrak selama dua tahun di United.

Schweinsteiger adalah pemain yang tengah dibutuhkan oleh United untuk menambal lini tengah yang ditinggalkan oleh Michael Carrick. Cedera yang kerap membekap Carrick musim lalu, mengakibatkan lini tengah United seakan melompong dan kurang bertenaga.

Faktor itu juga yang membuat performa skuad asuhan Louis van Gaal tersebut dinilai kurang memuaskan musim lalu.

Di sisi lain, Chairman The Bavaria, Karl-Heinz Rummenigge, mengaku berat untuk melepaskan punggawa tim nasional Jerman tersebut. Ia mengatakan jika Schweini merupakan pemain yang sangat dibutuhkan oleh Munchen.

"Saya menyesal karena Bastian merupakan pemain yang sangat kami butuhkan. Ia telah memenangkan segalanya dan telah melakukan sesuatu yang terbaik. Kami akan membuatkan sebuah pertandingan perpisahan untuknya," kata pria 59 tahun itu.

"Saya hanya bisa berharap yang terbaik. Itu akan menjadi tantangan yang baru dan menarik untuknya. Di klub yang baru anda harus membuktikannya lagi, saya yakin ia akan bermain dengan baik di sana," pungkasnya.[initial]

 (mufc/yp)