Schweinsteiger Pembelian Terbaik MU Dalam 5 Tahun Terakhir

Schweinsteiger Pembelian Terbaik MU Dalam 5 Tahun Terakhir
Bastian Schweinsteiger (c) MUFC
Bola.net - Bastian Schweinsteiger adalah pembelian terbaik Manchester United dalam lima tahun belakangan ini. Hal tersebut diungkapkan oleh mantan pemain Manchester City Rodney Marsh.

Setan Merah mendatangkan Schweinsteiger ke Old Trafford setelah ditransfer dari Bayern Munchen. Pemain asal Jerman itu diikat dengan kontrak berdurasi tiga tahun.


"Schweinsteiger pembelian terbaik MU dalam 5 tahun terakhir. Kualitas top dalam setiap aspek dari permainan & jarang cedera."

United memang sangat aktif di bursa transfer musim panas ini. Selain Schweinsteiger, mereka juga berhasil mendapatkan Memphis Depay, Matteo Darmian dan Morgan Schneiderlin.[initial]

 (twt/ada)