Schweinsteiger Menolak, MU Segera Ikat Schneiderlin Pekan Ini

Schweinsteiger Menolak, MU Segera Ikat Schneiderlin Pekan Ini
Morgan Schneiderlin (c) AFP
Bola.net - Manchester United dilaporkan akan segera membayar harga Morgan Schneiderlin. Karena jika tidak, United bisa kehilangan dua buruannya sekaligus.

Yang pertama, Bastian Schweinsteger telah menutup pintu pindah ke Old Trafford. Gelandang Bayern Munchen tersebut menegaskan akan tetap bertahan di Allianz Arena. Maka, harapan Louis van Gaal memboyong mantan anak buahnya itu pun pupus.

Buruan yang kedua adalah Schneiderlin. Gelandang asal Prancis 25 tahun ini menjadi incaran Arsenal sejak tahun-tahun sebelumnya. Jika MU tidak cepat bergerak, maka MU bisa jadi kalah bersaing dengan Arsenal.

The Daily Express mengklaim, pekan ini, United akan mengirim uang pada Southampton untuk mengamankan Schneiderlin. United akan membayarkan uang sebesar 25 juta pounds untuk pemain yang musim kemarin mengumpulkan 5 gol di semua kompetisi itu. [initial]

 (exp/shd)