Schurrle Bertekad All Out Musim Depan

Schurrle Bertekad All Out Musim Depan
Andre Schurrle. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Chelsea Andre Schurrle bertekad ingin bermain lebih baik lagi di musim depan. Ini adalah musim perdana pemain asal Jerman tersebut membela The Blues.

Pemain berusia 23 tahun ini menjadi bintang saat mencetak satu gol pada kemenangan 2-1 atas Cardiff City. Kemenangan ini memastikan anak asuh Jose Mourinho bertengger di posisi ketiga klasemen akhir Premier League.

Meski mengakui bahwa ia mempunyai sedikit masalah saat beradaptasi dengan sepakbola Inggris, namun Schurrle merasa bisa berbuat lebih banyak lagi di musim depan.

"Saya pikir di musim pertama cukup bagus. Saya punya sedikit masalah beradaptasi di liga dan saya pikir ini normal sebagai pemain muda yang datang dari negara lain," ujarnya.

"Saya pikir saya bisa kembali lebih kuat dan lebih baik lagi musim depan," tandasnya.

Schurrle didatangkan Chelsea dari Bayer Leverkusen pada awal musim ini dan bermain cukup bagus dengan mencetak sembilan gol dari semua ajang kompetisi musim ini.[initial]

 (gl/ada)