Scholes Yakin MU Akan Kembali ke Liga Champions

Scholes Yakin MU Akan Kembali ke Liga Champions
Manchester United (c) MUFC

Bola.net - - Paul Scholes mengharap Manchester United finish di empat besar, usai mereka menunjukkan performa apik belakangan ini.

United tengah duduk di peringkat lima klasemen, dengan Arsenal di posisi enam dan Liverpool di posisi empat, namun Scholes percaya tim lamanya akan mampu mengalahkan rival mereka dan merebut jatah bermain di Liga Champions.

Setan Merah tak pernah lagi berada di kompetisi tertinggi antarklub Eropa sejak 14/15, namun mereka masih punya dua laga tunda. Jika United mampu memenangkan dua laga itu, mereka akan mampu merebut tempat The Reds dan Scholes percaya mereka ada di jalur yang tepat untuk melakukannya.

Paul ScholesPaul Scholes

"Kami punya kesempatan yang bagus dan saya memperkirakan mereka akan finish di empat besar. Mereka sudah menunjukkan performa fantastis, tanpa banyak membuat perubahan di liga. Saya kira United musim ini cukup bagus," tutur Scholes menurut Metro.

"Ada periode yang besar sekarang, mereka akan menentukan seberapa bagus musim ini. Mereka dinanti tiga laga tandang yang sulit."

"Jika mereka mampu melaluinya dengan enam atau lima poin, mereka punya kans besar finish di empat besar."

United masih harus bertandang ke Manchester City, Arsenal, dan Tottenham sebelum akhir musim. Setan Merah masih harus memainkan 10 laga di liga domestik, termasuk menghadapi City di 29 April nanti.