Scholes Sarankan Liverpool Jual Balotelli

Scholes Sarankan Liverpool Jual Balotelli
Mario Balotelli (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Manchester United Paul Scholes rupanya amat kecewa melihat penampilan Mario Balotelli di Liverpool. Scholes merasa sudah waktunya bagi The Reds untuk menjual Balotelli di bursa transfer musim panas mendatang.

Pemain asal Italia itu bergabung ke Anfield dari AC Milan dengan biaya mencapai 16 juta pounds. Namun pada kenyataannya Balotelli justru tampil tak sesuai harapan.

Balotelli hanya sanggup mencetak empat gol dari 27 penampilan di semua ajang kompetisi. Scholes menganggap Balotelli sudah tidak punya masa depan lagi di Liverpool.

"Saya adalah salah satu orang yang berpikir bahwa terlalu bagus bagi Balotelli untuk menolak deal £16 juta," tulis Scholes dalam kolom di The Independent.

"Dia hanya belum dipasang dengan cara yang diinginkan Brendan Rodgers di Liverpool. Rodgers ingin striker pekerja keras dan cepat. Balotelli mungkin cepat tetapi tidak bekerja keras. Musim depan mungkin dia berkembang tapi saya pikir dia tidak akan mendapatkan kesempatan kedua."[initial]

 (idp/ada)