Scholes: Ronaldo Kembali ke MU? Mengapa Tidak

Scholes: Ronaldo Kembali ke MU? Mengapa Tidak
Cristiano Ronaldo (c) AFP

Bola.net - - Legenda Manchester United, Paul Scholes, bisa membayangkan Cristiano Ronaldo kembali ke Old Trafford.

Scholes percaya bahwa bintang Real Madrid masih bisa memberikan banyak kontribusi untuk United, andai ia kembali bergabung dengan klub Inggris di penghujung karirnya nanti.

Ronaldo sendiri meninggalkan United untuk bergabung dengan Madrid di 2009, usai ia sempat memenangkan satu trofi Liga Champions dan Ballon d'Or di bawah asuhan manajer Sir Alex Ferguson.

Scholes lantas coba membandingkan perjalanan karir Ronaldo dengan Zlatan Ibrahimovic, bomber 35 tahun yang kini jadi andalan Setan Merah.

Paul ScholesPaul Scholes

"Kita sudah melihat Ibrahimovic di usia 35, terus menunjukkan performa terbaik, jadi mengapa Cristiano Ronaldo tak bisa melakukan itu?" tutur Scholes di Marca.

"Mungkin Cristiano sudah memberikan kemampuan terbaiknya di Real Madrid, namun untuk klub dan fans akan jadi sesuatu yang luar biasa jika ia kembali ke United."

Zlatan Ibrahimovic sendiri kembali menunjukkan peran vitalnya di klub, usai ia membuat dua gol dan membantu United menang 3-2 atas Southampton di Piala Liga semalam.