Scholes Ragukan Kualitas Daley Blind

Scholes Ragukan Kualitas Daley Blind
Daley Blind (c) MUFC
Bola.net - Legenda Manchester United, Paul Scholes mengungkapkan keraguannya terhadap rekrutan baru MU, Daley Blind. Menurut Scholes, sisi serba bisa dari pemain asal Belanda ini membuatnya justru tak punya kemampuan optimal di posisi tertentu.

Pemain 24 tahun ini memang mampu bermain di posisi bek kiri dan juga gelandang tengah. Meski demikian, Scholes menganggap kemampuan Blind untuk mengisi dua sektor tersebut tak terlalu istimewa.

"Saya tak terlalu yakin di posisi mana ia akan bermain. Saya pikir dia masih belum cukup tangguh untuk jadi bek kiri di kompetisi Inggris," ungkap Scholes seperti dilansir Daily Express.

"Karena itulah, satu-satunya posisi yang masuk akal bagi ia adalah gelandang tengah. Dia pesepakbola yang bagus memang, tapi apakah ia memberikan solusi bagi United? Kita tunggu saja."

Blind sendiri baru saja direkrut United dari Ajax Amsterdam dengan nilai transfer 15 juta Euro di detik-detik akhir bursa transfer musim panas ini.[initial]

 (exp/mri)