Beberapa bulan terakhir Manchester United kehilangan sosok sang kapten Wayne Rooney karena masalah cedera. Oleh karenanya ban kapten United berpindah-pindah ke beberapa pemain, di mana Juan Mata menjadi sosok terakhir yang dipercaya Louis van Gaal untuk menjadi kapten Setan Merah.
Keputusan LVG untuk menunjuk Mata sebagai kapten United menimbulkan pertanyaan pada diri Scholes, yang menyebut pemain Timnas Spanyol tersebut kurang pantas untuk menjadi kapten. "Bagaimana bisa Juan Mata menjadi kapten? Dia memang pemain yang bagus dan dia juga tengah mengalami bulan yang bagus. Namun untuk menjadi kapten Manchester United?" keluh Scholes seperti yang dilansir Daily Mail
"Saya tidak melihat ada pemain yang benar-benar menjadi pemimpin di antara mereka. Chris Smalling? Sang Penjaga Gawang? Mereka mungkin bisa, namun apakah mereka memiliki semua yang dibutuhkan untuk menjadi kapten sejati Manchester United?" tutup pemain yang memiliki julukan sang Pangeran Jahe tersebut.
Setan Merah sendiri akan menghadapi West Ham United pada pertandingan perempat Final FA Cup pada hari Minggu (13/3) malam nanti.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2016 23:54
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2016 23:42
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2016 23:17
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2016 22:26
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2016 21:16
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...