Scholes Anggap Dirinya Lebih Hebat dari Gerrard

Scholes Anggap Dirinya Lebih Hebat dari Gerrard
Steven Gerrard (c) AFP

Bola.net - - Paul Scholes belum lama ini mengindikasikan bahwa dirinya adalah pemain yang lebih baik dari Steven Gerrard.

Legenda belum lama ini mengumumkan pensiun. Pria berusia 36 tahun mengakhiri kontraknya dengan LA Galaxy dan dikabarkan akan mendalami dunia kepelatihan atau manajerial.

Dan berbicara pada BT Sport menjelang laga Manchester United melawan Feyenoord di Liga Europa, Scholes lantas memberikan pujian pada kompatriotnya itu.

"Dia jelas merupakan salah satu yang terbaik. Dia pemain yang kuat. Dia bisa bermain box to box, mencetak gol hebat, memenangkan pertandingan, dan menopang timnya untuk sementara waktu ketika ia tidak bisa pindah dan mungkin memenangkan liga," tutur Scholes.

"Dia pemain fantastis dan saya kira kita harus memberinya selamat."

Namun demikian, Scholes tidak bisa mengatakan bahwa pemain Liverpool lebih baik darinya.

Ketika ditanya siapa yang lebih hebat di antara keduanya, Scholes menjawab: "Pffft, tidak usah diragukan lagi."