Schmeichel Yakin Van Gaal Tak Akan Picu Perang di MU

Schmeichel Yakin Van Gaal Tak Akan Picu Perang di MU
Louis Van Gaal (c) AFP
Bola.net - Eks kiper legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, optimis bahwa Louis Van Gaal adalah karakter yang sempurna untuk menangani MU. Meskipun memiliki sejumlah masalah dengan mantan-mantan klub yang ditanganinya di masa lalu karena gaya kepemimpinannya, namun Schmeichel yakin hal serupa tak akan terulang di Old Trafford.

Meskipun bergelimang di sepanjang karirnya, namun pelatih asal Belanda ini memang kerap menghadapi konflik internal di klub yang ia tangani. Gaya kepemimpinannya yang bertangan besi acapkali menimbulkan reaksi negatif dari pihak-pihak lain dalam tim, terutama jika klub yang ditanganinya mengalami periode buruk.

Menanggapi fakta tersebut, The Great Dane menyatakan bahwa konflik serupa tak akan terjadi di United.

"Van Gaal adalah orang yang memiliki hampir semua kriteria yang kami butuhkan. Yang dibutuhkan United saat ini adalah arah yang jelas. Van Gaal telah berhasil menentukan arah di klub manapun yang ia tangani," puji Schmeichel seperti dilansir Sky Sports.

"Dalam beberapa kesempatan sebelumnya, sikap tersebut memicu perang di tubuh klub. Namun saya tidak berpikir bahwa hal itu akan terjadi pula di sini. Karena kami punya prinsip yang kami tegakkan sebagai Manchester United."[initial]

 (sky/mri)