Schmeichel Tak Restui Guardiola Latih MU

Schmeichel Tak Restui Guardiola Latih MU
Josep Guardiola (c) AFP
- Penjaga gawang legendaris Manchester United, Peter Schmeichel, menanggapi dengan miring rumor ketertarikan Setan Merah untuk mendaulat Josep Guardiola sebagai pelatih. Ia terkesan tidak memberikan restu bagi pelatih asal Spanyol tersebut berada di Old Trafford.


Schmeichel bahkan menyebut kedatangan Guardiola sebagai pelatih MU merupakan sebuah ketakutan terbesar dalam hidupnya. Pria asal Denmark ini menilai bahwa filosofi bermain Guardiola justru bisa menghilangkan karakter MU.


"Ini adalah ketakutan terbesar saya bahwa seseorang seperti Pep Guardiola akan menjadi manajer Manchester United berikutnya," kata Schmeichel kepada Sky Sports.


"Guardiola memiliki cara bermain, dia memiliki sistem yang sudah melekat dengannya. Dia telah merubah Bayern Munich dari apa yang saya pikir adalah fantastis klub pemenang treble tim di bawah Jupp Heynckes."


"Dia mulai membuat Bayearn mengoper bola ke samping dan saya tidak berpikir bahwa apa yang mereka lakukan hal yang menyenangkan," imbuhnya.


Guardiola selama ini memiliki reputasi pelatih yang gemar dengan permainan yang mengandalkan penguasaan bola dan peragaan umpan-umpan pendek. Dengan gaya tersebut Ia mampu menghadirkan kesuksesan bersama Barcelona dan kini Bayern Munchen. (sky/asa)