Schmeichel Aku Liverpool Tim Paling Perkasa di Dunia

Schmeichel Aku Liverpool Tim Paling Perkasa di Dunia
Skuat Liverpool rayakan kemenangannya atas Leicester City di King Power Stadium. (c) AP Photo

Bola.net - Kiper Leicester City Kasper Schmeichel mengakui bahwa Liverpool memang tim paling perkasa di dunia saat ini.

Komentar itu ia lontarkan setelah Leicester dikalahkan oleh Liverpool di King Power Stadium, Jumat (27/12/2019) dini hari WIB. Di laga itu pasukan Brendan Rodgers kalah telak 0-4.

Roberto Firmino menyumbangkan dua gol di laga tersebut. Kemudian dua gol sisanya disumbangkan oleh James Milner via titik penalti dan tendangan keras Trent Alexander-Arnold dari luar kotak penalti.

Leicester sendiri tak bisa banyak berkutik di laga tersebut. Sejak awal mereka sudah tertekan dan nyaris kebobolan.

Di sepanjang laga, Leicester cuma bisa melepas tiga tendangan saja. Namun tak satu pun yang tepat sasaran.

1 dari 2 halaman

Pengakuan Kasper Schmeichel

Usai pertandingan, kiper asal Denmark ini mengakui bahwa Liverpool adalah tim yang kelasnya jauh di atas Leicester. Menurutnya level mereka setara dengan Manchester City.

"Mereka adalah tim terbaik di dunia bersama Manchester City," serunya pada Amazon Prime, seperti dilansir Goal International.

"Kami ingin menjadi seperti Manchester City dan Liverpool tapi mereka begitu jauh di depan dalam perjalanan mereka. Mereka adalah tim top," pujinya sembari menyebut Liverpool kini berpeluang besar jadi juara Premier League.

2 dari 2 halaman

Fokus Laga Berikutnya

Liverpool saat ini unggul 13 poin dari Leicester City. Mereka juga bisa memperlebar keunggulannya karena masih punya tabungan satu laga.

Liverpool pun kini disebut punya kans besar untuk jadi juara Premier League. Namun alih-alih memikirkan hitungan matematis terkait peluang timnya menjadi juara, Jurgen Klopp justru memiliki hal penting lain yang harus dipikirkan yakni laga-laga berat yang masih harus dilalui timnya.

"Kami memiliki Wolves, Sheffield United, Everton, Tottenham dan Manchester United, itu tidak terdengar seperti apa pun yang sudah diputuskan. Kami mencoba dengan segala yang kami harus siapkan," tegas Klopp.

Setelah melawan Leicester City, Liverpool akan bersua dengan Wolverhampton di Anfield. Sementara itu Kasper Schmeichel dkk akan bertarung melawan West Ham.

(goal international)