Savage Isyaratkan United Butuh Penyerang Baru?

Savage Isyaratkan United Butuh Penyerang Baru?
Robbie Savage. (c) mir/as
Bola.net - Eks gelandang Manchester United, Robbie Savage, menilai bahwa Setan Merah saat ini masih butuh suntikan pemain baru di lini depannya.

United saat ini memang tengah berbenah setelah terpuruk musim lalu. Sejumlah pemain telah pergi dari Old Trafford, namun hanya dua nama yang masuk sejauh ini, yakni Ander Herrera dan Luke Shaw.

Savage memahami bahwa United saat ini memang masih memiliki sejumlah striker berkualitas di lini depannya. Namun, ia masih merasa bahwa United sebaiknya menambah kekuatannya lagi di lini depan.

"Jika Anda melihat ke area lini depan, mereka memiliki Wayne Rooney dan Robin Van Persie, yang merupakan pesepakbola kelas dunia. Tapi bagaimana jika salah satu dari mereka cedera? Mereka memiliki Javier Hernandez atau Danny Welbeck sebagai pelapis," seru Savage pada BT Sport.

"Ya, Hernandez bisa mencetak gol ketika dia tampil dari bangku cadangan. Namun ada tanda tanya ketika dia dimainkan sejak awal. Sementara itu, apakah Welbeck mencetak cukup banyak gol? Mungkin tidak," cetusnya. [initial]

 (sm/dim)