Savage: Cech Bisa Selamatkan 10 Poin Untuk Arsenal

Savage: Cech Bisa Selamatkan 10 Poin Untuk Arsenal
Petr Cech. (c) AFP
Bola.net - Mantan gelandang Premier League Robbie Savage menganggap Petr Cech merupakan pembelian terbaik Arsenal di musim panas ini. Savage meyakini bahwa Cech bisa membawa The Gunners meraih sukses.

Cech memutuskan bergabung dengan Arsenal setelah kehilangan tempat di Chelsea. Kiper asal Republik Ceko itu langsung mengantarkan klubnya meraih juara setelah mengalahkan The Blues dalam ajang Community Shield.

"Cech adalah pembelian terbaik sejauh ini. Cech bisa membuat lini belakang tenang dan mengatur mereka dengan baik," kata Savage kepada BT Sport.

"Dia sangat baik dengan kakinya dan percaya diri mengantisipasi crossing. Saya pikir dia adalah pembelian besar dan brilian. Kiper bisa menyelamatkan 10 poin dalam semusim dan Cech bisa melakukan itu di Arsenal."[initial]

 (tsr/ada)