
Bola.net - - Mantan pemain Liverpool, Dean Saunders meminta mantan klubnya untuk menjual Philippe Coutinho pada musim panas ini. Saunders menyebut bahwa dengan nilai transfer yang besar, The Reds bisa membeli pemain lain yang lebih hebat dari Coutinho pada musim panas ini.
Coutinho sendiri santer dikabarkan tengah berada di ambang pintu keluar Liverpool. Ia dikabarkan akan bergabung dengan klub La Liga, Barcelona dalam waktu dekat ini.
Sang pemain dikabarkan sudah meminta pihak klub untuk menjualnya ke Barcelona. Selain itu ia juga disebut siap ditebus oleh raksasa Catalan itu dengan nilai transfer yang besar.
Saunders percaya bahwa jika The Reds mendapat tawaran yang besar untuk Coutinho, maka mereka harus melepasnya. "Jika ada yang menawarnya sebesar 100 Juta pounds, maka jual saja dia," buka Saunders kepada Talk Sports.
Philippe Coutinho
"Klub bisa mendatangkan Isco dengan harga 30 Juta pounds. Dia [Isco] tidak akan mendapatkan banyak jam bermain di Real Madrid."
"Ada Juan Mata, ; pemain yang bisa klub beli untuk menggantikan Coutinho. Luis Suarez memang tidak tergantikan, dan ada beberapa pemain yang memang tidak tergantikan."
"Saya juga menyukai Coutinho. Pertandingan terakhir yang saya lihat, ia bermain dengan brillian. Namun 100 Juta Pounds untuk dia? Ketika mereka mengetuk pintunya, maka dia akan pergi." tutup mantan striker Liverpool tersebut.
Baca Juga:
- Liverpool Menyerah Kejar Keita
- Bukan Ibrahimovic Atau Aguero, Justru Crouch Yang Paling Susah Dihadapi Klavan
- Kemahalan, Transfer Markovic ke Fiorentina Terancam Batal
- Andy Robertson Bertekad Gulingkan Milner
- Klopp: Level Kebugaran Sturridge Masuk Dalam Level Baru
- Liverpool Siapkan Tawaran Final Untuk Keita
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Juli 2017 22:45
-
Liga Spanyol 28 Juli 2017 17:45
Neymar Tinggalkan Latihan Barca usai Adu Fisik dengan Semedo
-
Liga Spanyol 28 Juli 2017 17:06
-
Liga Spanyol 28 Juli 2017 15:10
-
Liga Inggris 28 Juli 2017 15:05
Rakitic: Neymar Takkan Dapat Kasih Sayang di PSG, seperti di Barca
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...