
Bola.net - Manchester United langsung gas pol dalam transfer Adrien Rabiot. Setan Merah dilaporkan sudah mencapai kata sepakat dengan Juventus untuk transfer sang gelandang.
Nama Rabiot baru-baru ini muncul sebagai target transfer Manchester United. Ia dijadikan opsi alternatif United setelah mereka kesulitan untuk mendatangkan Frenkie De Jong.
United sendiri dipastikan tidak sekedar wacana dalam merekrut Rabiot. Mereka dilaporkan sedang mencoba mencapai kata sepakat dengan Juventus untuk transfer ini.
Advertisement
Dilansir Sky Sports Italia, Manchester United tidak butuh waktu lama untuk mencapai kesepakatan dengan Juventus. Setan Merah dilaporkan sudah mencapai kata sepakat dengan Juventus untuk transfer Rabiot.
Simak situasi transfer Rabiot di bawah ini.
Capai Kata Sepakat
Manchester United langsung menjalin komunikasi dengan Juventus. Upaya itu ternyata berbuah manis.
Manchester United tidak butuh waktu lama untuk meyakinkan Juventus menjual Rabiot. Mereka berhasil membuat Juventus mau menjual sang gelandang ke Old Trafford.
Laporan itu tidak menyebutkan secara rinci berapa harga Rabiot. Namun maharnya diperkirakan berada di angka 10-15 juta Euro.
Nego Kontrak
Manchester United dilaporkan kini sudah mendapatkan izin dari Juventus untuk menjalin komunikasi dengan Rabiot.
Mereka kini sudah menjalin komunikasi dengan agen sang gelandang. Mereka mengutarakan keinginan mereka untuk merekrut Rabiot.
Proses negosiasi ini masih terus berlanjut. Jika masalah kontrak ini selesai, Rabiot bisa langsung pindah ke Manchester United di musim panas ini.
Bukan Satu-satunya
Rabiot sendiri dilaporkan bukan satu-satunya pemain yang akan bergabung dengan Manchester United di musim panas ini.
Nama penyerang Bologna, Marko Arnautovic juga digosipkan akan segera merapat ke Old Trafford.
Klasemen Premier League
(Sky Sports Italia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 4 Agustus 2022 12:10
-
Liga Italia 3 Agustus 2022 05:51
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...