
Bola.net - - Eks defender Chelsea Frank Leboeuf menyebut Maurizio Sarri pantas mendapat kesempatan kedua di Stamford Bridge.
Perjalanan karir Sarri di musim perdananya bersama Chelsea di Inggris sangatlah tidak mulus. Ia memang sempat dipuji karena membuat The Blues menjalani start yang apik.
Namun setelah performa Chelsea goyah, banyak yang menyoroti taktik 'Sarri-ball' manajer asal Italia itu. Demikian juga dengan keputusannya untuk memainkan Jorginho yang berakibat pada peralihan posisi yang dialami N'Golo Kante.
Advertisement
Kritikan demi kritikan datang tiap pekan karena Chelsea tampil inkonsisten. Hal itu pada akhirnya membuat masa depan Sarri di Stamford Bridge tidak jelas.
Sempat muncul juga kabar bahwa ia tak mendapat kepercayaan dari para pemainnya. Hal itu muncul setelah Kepa Arrizabalaga membangkang perintahnya untuk keluar lapangan di final Carabao Cup.
Finis di Top 4
Meski perjalanan musim ini tidak mulus, namun Sarri pada akhirnya bisa mengantarkan Chelsea finis di zona empat besar EPL. Dengan demikian timnya bisa berlaga di Liga Champions musim depan.
Kesuksesan ini, menurut Lebouef layak diapresiasi. Ia pun berharap Sarri diberi kesempatan kedua di Stamford Bridge musim depan.
“Saya selalu tipe pria yang suka memberi kesempatan kedua, karena itu adalah kasus di mana-mana di Inggris dengan semua klub yang saya lihat," cetusnya pada Daily Mirror.
“Bahkan jika mereka mengalami musim yang buruk mereka tetap mempertahankan pelatih mereka karena mereka berusaha untuk bekerja sesuai kemampuan mereka," ujarnya.
"Sekarang tampaknya setelah satu tahun, jika tidak bagus, 'Selamat tinggal'. Tetapi pada akhirnya, jika Chelsea memenangkan Liga Europa dan lolos ke Liga Champions maka ia layak mendapat kesempatan lain," serunya.
Sarri yang Pede
Sebelumya Sarri sempat angkat bicara soal masa depannya. Ia mengaku yakin tidak akan sampai dipecat oleh manajemen Chelsea.
"Apakah saya akan bertahan di sini musim depan? Sepengetahuan saya, iya," buka Sarri kepada Gazzetta dello Sports.
Eks pelatih Napoli ini menambahkan, saat ini ia menikmati petualangannya di Inggris. Ia pun tak ingin cepat-cepat angkat kaki dari negeri tersebut.
"Saya ingin bertahan di sini. Inggris memiliki ritme sepakbola yang unik, dan atmosfer sepakbola di sini begitu luar biasa."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Mei 2019 21:50
-
Liga Inggris 5 Mei 2019 19:20
-
Liga Inggris 5 Mei 2019 18:14
-
Liga Spanyol 5 Mei 2019 16:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...