Sarri Akui Chelsea Masih Punya Banyak PR

Sarri Akui Chelsea Masih Punya Banyak PR
Maurizio Sarri (c) AFP

Bola.net - - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri mengakui bahwa timnya masih memiliki banyak pekerjaan rumah untuk diselesaikan usai kalah 0-2 dari Manchester City dalam laga Community Shield semalam.

Sarri memang terbilang telat datang ke Chelsea. Ia baru resmi menggantikan Antonio Conte ketika persiapan pramusim sudah berjalan beberapa hari.

Taktik Sarri di Chelsea pun masih berjalan belum sempurna dan hal itu dibuktikan dengan sangat kesulitannya mereka ketika harus menghadapi tim yang memiliki persiapan jauh lebih sempurna seperti City.

1 dari 3 halaman

Pernyataan Sarri

Pernyataan Sarri

Maurizio Sarri (c) Chelsea FC
Chelsea asuhan Sarri takluk dari City berkat dua gol yang diborong Sergio Aguero, masing-masing satu gol di babak pertama dan babak kedua.

"Saat ini ada sedikit perbedaan, mungkin tidak sedikit, antara kami dan City," ujar Sarri kepada Sky Sports usai kekalahan di Wembley.

"Di babak pertama tak terlalu buruk. Di babak kedua a da perbedaan besar dari sisi fisik, saya rasa. Kami harus bekerja. Pramusim kami sampai saat ini saya pikir sedikit gila, jadi kami harus bekerja," tegasnya.
2 dari 3 halaman

Punya Waktu Sepekan

Punya Waktu Sepekan

Chelsea (c) Chelsea FC
Chelsea kini hanya memiliki waktu kurang dari sepekan untuk membereskan pekerjaan rumah karena akhir pekan depan mereka sudah harus memulai petualangan di Premier League musim anyar.

The Blues dijadwalkan mengawali perjalanan mereka di liga musim ini dengan bertandang ke markas Huddersfield Town pada Sabtu (11/8) mendatang.