
Bola.net - Paul Merson menyebut sanksi larangan main akan bisa membantu melepas tekaanan besar dari pundak Frank Lampard jika ia menjadi manajer Chelsea.
Lampard merupakan manajer dari tim divisi Championshiop, Derby County. Pengalamannya menjadi manajer memang masih minim.
Ia baru menjadi manajer Derby pada musim panas 2018 lalu. Klub itu dibawanya finis di peringkat enam klasemen akhir Championhsip 2018-19 dan masuk final playoff meski akhirnya dikalahkan Aston Villa.
Advertisement
Akan tetapi belakangan ini banyak suara yang mendukungnya untuk jadi manajer Chelsea. Ia dianggap bisa menggantikan Maurizio Sarri.
Sarri sendiri sudah memastikan balik ke Italia musim depan dan gabung Juventus. Kepastian hengkangnya Sarri dari Stamford Bridge itu diumumkan pada hari Minggu (16/06).
Lampard sendiri sekarang disebut sebagai prioritas utama Chelsea untuk menggantikan Sarri. Namun mereka belum melakukan pendekatan pada Derby untuk menebus kontraknya yang bernilai empat juta pounds.
Tanpa Tekanan
Merson pun merasa jika Lampard pindah ke Chelsea, maka ini akan jadi waktu yang tepat. Sebab dengan adanya sanksi larangan transfer, ia akan lepas dari tekanan besar dari berbagai pihak.
"Ia melakukan sedikit magang di Derby. Mereka tampil bagus untuk masuk ke final play-off Championship," katanya kepada Sky Sports. "Tapi itu tidak seperti Anda membawa manajer yang akan berurusan dengan transfer 70, 80, 90 juta pounds dengan tekanan pada dirinya untuk membawa pemain, terutama ketika Anda belum pernah berada dalam situasi itu sebelumnya dan Anda sedang berbicara tentang pengalaman yang sedikit."
"(Ole Gunnar) Solskjaer - ia telah menjadi manajer Molde, tidak bermain bagus di Cardiff dan ia harus mendatangkan pemain tingkat itu. Tetapi dengan Frank, ia masuk dan tim ada di sana, para penggemar akan bersabar dengan dirinya karena ia seorang legenda, kupikir ia memenuhi persayaratannya," cetusnya.
"Jika ia masuk juga, Jody Morris sudah berada di klub, ia tahu para pemain muda yang datang dari tim junior. Ada lebih banyak pemain muda di Chelsea dan itu lebih merupakan kesempatan untuk memberi mereka kesempatan daripada membawa pemain masuk dan orang banyak bertanya untuk apa mereka membawanya," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 16 Juni 2019 22:33
Mengapa Juventus Memilih Maurizio Sarri? Ini Analisis Buffon
-
Liga Inggris 16 Juni 2019 21:49
Chelsea Ungkap Alasan Maurizio Sarri Terima Pinangan Juventus
-
Liga Italia 16 Juni 2019 20:20
-
Liga Inggris 16 Juni 2019 15:20
-
Liga Inggris 16 Juni 2019 12:40
Frank Lampard Datang, Callum Hudson-Odoi Bertahan di Chelsea
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...