Sandro Ingin Bawa Everton ke Liga Champions

Sandro Ingin Bawa Everton ke Liga Champions
Sandro Ramirez (c) Ist

Bola.net - - Striker anyar , Sandro Ramirez, ingin membawa tim anyarnya masuk ke Liga Champions.

Pemain 21 tahun menjadi pembelian ke-5 The Toffees di musim panas, seiring usaha manajer Ronald Koeman memperbaiki prestasi tim, yang hanya finish di posisi tujuh musim lalu.

Dan Ramirez, yang direkrut dari Malaga senilai 5,25 juta pounds, berharap timnya bisa menyodok ke posisi empat besar musim depan.

Sandro RamirezSandro Ramirez

"Everton sudah membeli banyak pemain besar dan kami berharap bisa menjalani musim yang hebat dan semoga kami bisa meraih target masuk ke Liga Champions. Ini akan jadi musim yang penting untuk kami," tutur Ramirez di laman resmi klub.

"Saya cukup beruntung untuk bisa bermain bersama beberapa pemain terbaik dunia dan sanggup memenangkan trofi, namun yang terpenting sekarang saya bahagia bergabung dengan Everton."

"Kami punya skuat fantastis dan saya amat antusias bisa bersaing dengan Everton dan memenangkan banyak trofi."