Sanchez Transfer Terbaik, Di Maria Terburuk

Sanchez Transfer Terbaik, Di Maria Terburuk
Alexis Sanchez (c) AFP
Bola.net - Striker Arsenal, Alexis Sanchez, merupakan transfer terbaik Eropa musim lalu.

Hal tersebut berdasarkan pada analisis yang dilakukan oleh Soccerex, di mana mereka mendapatkan data pembelian pemain yang dilakukan oleh seluruh klub top Eropa musim lalu.

Dan Sanchez berada di peringkat pertama dalam daftar transfer terbaik, usai bermain di 86 persen pertandingan Arsenal di musim 2014/15.

Pemain Chile bergabung dengan The Gunners dari Barcelona dengan harga 35 juta poundsterling serta sukses mencetak 25 gol dan 12 assist.

Sementara itu, transfer 59,7 juta poundsterling Angel di Maria dari Real Madrid ke Manchester United merupakan yang terburuk, usai ia hanya bermain di 48 persen pertandingan Setan Merah.

Winger Argentina pada akhirnya dijual ke PSG dengan harga 44 juta poundsterling di musim panas ini. [initial]

 (socc/rer)