Sanchez: Premier League Liga Nomor Satu Dunia

Sanchez: Premier League Liga Nomor Satu Dunia
Alexis Sanchez (c) PL

Bola.net - - Alexis Sanchez memuji Premier League sebagai liga terbaik dunia.

Striker pernah bermain di Italia untuk Udinese dan juga di Spanyol bersama Barcelona, namun ia menilai kompetisi di Inggris sebagai yang terbaik.

Sanchez berbicara usai ia mencetak dua gol dan membantu timnya kembali ke jalur kemenangan dan mengalahkan Bournemouth 3-1 semalam.

Ia berkata di laman resmi klub: "Saya amat bahagia dengan dua gol tersebut, namun mental tim amat kuat. Premier League amat sulit, namun kami terus bermain solid, semakin sulit untuk saya, dan juga tim."

"Liga ini merupakan yang nomor satu, dengan adanya persaingan dari tim kuat seperti Chelsea dan City. Inilah Premier League dan saya menyukainya!"

Sanchez bergabung dengan Arsenal di 2014 dari Barcelona dan ia mengatakan amat merasa nyaman di klub dari hari ke hari. Pemain Chile berusia 27 tahun mengatakan bahwa ia semakin mahir bicara dalam bahasa Inggris.

"Saya mengerti lebih banyak sekarang, namun kini saya amat bahagia untuk Walcott (yang baru dikaruniai anak-red), untuk tim, fans juga fantastis."