
Bola.net - - Manchester United sudah terlalu terlambat untuk menghentikan langkah Alexis Sanchez bergabung dengan Manchester City dan sang pemain tak akan berubah pikiran di tengah jalan. Itulah pendapat dari mantan pemain Liverpool, Steve Nicol.
Sebagaimana diketahui, Sanchez saat ini tengah berada di tahun terakhir dalam kontraknya dengan Arsenal. Kabarnya, pemain asal Chile tersebut tak ingin menandatangani kontrak baru di Emirates.
Rumor kepergian Sanchez pada Januari ini pun semakin menguat setelah namanya tak masuk dalam skuat Arsenal saat dikalahkan Bournemouth pekan lalu. Pelatih Arsene Wenger sendiri mengakui masa depan Sanchez bisa ditentukan dalam 48 jam ke depan.
Ada nama Manchester City yang disebut menjadi pilihan utama Sanchez untuk berkarir setelah dari Arsenal. Namun baru-baru ini Manchester United disebut juga tertarik untuk mendatangkannya dan siap memberikan tawaran yang lebih bagus daripada tim asuhan Josep Guardiola itu.
Tapi Nicol percaya Alexis Sanchez telah menetapkan hatinya dengan pindah ke City dan mengatakan itu akan menjadi langkah yang tepat baginya.
"Saya pikir ini agak terlambat bagi United, jujur saja. Saya pikir bila Sanchez sudah berbicara dengan City, seperti yang kita percaya, bila Sanchez sudah membicarakan uang, seperti yang kita percayai, dia tak akan berputar arah dan mengatakan kepada Guardiola, 'saya telah mengubah pikiran saya dan saya akan pergi ke Manchester United'" ujarnya.
"Siapa yang akan anda tuju? Bila anda memiliki pilihan antara Manchester United dan Manchester City, dan anda adalah pemain papan atas, kelas dunia, yang sudah memiliki trofi, anda akan pergi ke tim terbaik. Dan tim terbaik untuk saat ini adalah Manchester City," sambungnya.
"Entah sekarang atau pada musim panas nanti. Saya tak melihat akan ada perubahan, saya pikir dia pergi ke Manchester City," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Januari 2018 14:24
-
Liga Inggris 14 Januari 2018 08:00
-
Liga Inggris 14 Januari 2018 07:30
-
Liga Inggris 14 Januari 2018 06:30
-
Liga Inggris 14 Januari 2018 06:00
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...