Sambut Shaw & Herrera, Young Panen Hujatan

Sambut Shaw & Herrera, Young Panen Hujatan
Ashley Young (c) AFP
Bola.net - Maksud hati menunjukkan keramahan dengan menyambut dua rekrutan baru Manchester United, Luke Shaw dan Ander Herrera, Ashley Young justru mendapat hujatan dari sejumlah fans United di dunia maya.

"Selamat datang Herrera dan Shaw... di klub terbesar dunia. Tak sabar ingin segera bertemu kalian," tulis Young di Twitter.

Respons yang muncul cukup menyakitkan, bagi Young tentunya. Ada yang mengatakan: "Tolong, pergilah." Ada juga yang berkomentar: "Kau takkan berada di sana saat mereka datang."



Young memang bukan sosok yang populer di kalangan para pendukung United karena kebiasaanya melakukan diving dan performanya yang angin-anginan.

Singkat kata, banyak fans united yang ingin agar dia segera hengkang dari Old Trafford. Itu terlihat dari deretan Tweet di atas. [initial]

 (101/gia)