Salah Diyakini Tak Akan Pergi dari Liverpool

Salah Diyakini Tak Akan Pergi dari Liverpool
Mohamed Salah (c) LFC

Bola.net - - Eks kiper Newcastle Shay Given meyakini Mohamed Salah tak akan pergi dari Liverpool musim depan dan akan bertahan lama di klub tersebut.

Salah tampil sensasional di Liverpool meski musim ini adalah musim perdananya. Pemain asal Mesir itu tampil jauh lebih baik dibanding di klub-klubnya sebelumnya seperti AS Roma maupun Chelsea.

Sampai saat ini Salah telah mencetak 43 gol di semua ajang kompetisi. 31 di antaranya di pentas Premier League.

Dengan kehebatannya itu, Salah akhirnya disebut-sebut masuk incaran beberapa klub. Salah satunya adalah Real Madrid. Bahkan El Real disebut siap menyetorkan dana besar untuk memboyongnya ke Santiago Bernabeu.

Akan tetapi, Given meyakini bahwa bahwa Salah kemungkinan besar akan tetap bertahan di Anfield. Pria asal Irlandia ini mengklaim Salah juga akan bertahan karena ingin mencetak sejarah bersama The Reds.

"Akan ada klub-klub yang mengendus di sekitarnya sehingga akan menarik untuk melihat apa yang Liverpool lakukan," ucapnya kepada Premier League Daily.

"Ia tampak seperti pria sejati dan saya pikir ia akan ingin membuat sedikit sejarahnya sendiri di Liverpool. Mereka adalah klub besar, jadi mengapa tidak berusaha mempertahankannya?"

"Jurgen Klopp mengeluarkan kemampuan terbaik dan itu akan membuatnya bertahan untuk masa depan dan saya pikir ia akan tetap di Liverpool," cetus Given.