Saha Jelaskan Alasan Pogba Main Lebih Bagus di Timnas Ketimbang di MU

Saha Jelaskan Alasan Pogba Main Lebih Bagus di Timnas Ketimbang di MU
Paul Pogba (c) AFP

Bola.net - - Eks penyerang Manchester United Louis Saha menyebut Paul Pogba tampil lebih bagus di timnas Prancis karena ia jadi pusat permainan Les Blues.

Sejak dibeli oleh MU dari Juventus pada tahun 2016 lalu, Pogba memang tak bisa tampil sesuai ekspektasi. Performa gelandang 89 juta pounds ini turun naik alias tidak konsisten.

Manajer MU Jose Mourinho juga beberapa kali mengutak-atik posisinya. Akan tetapi ia kerap gagal untuk membuat Pogba tampil maksimal secara konsisten.

Yang ada, keduanya malah disebut saling berseteru. Situasi ruang ganti klub juga sempat disebut memanas karena perseteruan keduanya disebut telah mempengaruhi para pemain lainnya.

1 dari 2 halaman

Penjelasan Saha


Saha kemudian angkat bicara soal masalah ini. Ia meyakini Pogba sebenarnya merasa lebih nyaman jika bermain bersama timnas Prancis.

"Ini adalah atmosfir yang berbeda. Dalam hal Piala Dunia, misalnya, manajer mengaturnya sedemikian rupa sehingga pemain di sekitarnya merupakan pemain-pemain pelengkap," tuturnya seperti dilansir Sky Sports.

"Piala Dunia hanya satu bulan, tetapi kompetisi itu benar-benar berbeda. Anda memiliki serangkaian tantangan yang tidak dapat selalu Anda antisipasi," sambungnya.

"Mentalitas Pogba kadang-kadang ditantang oleh manajer. Sangat sulit untuk menjelaskan apa yang terjadi. Tapi pria itu pemain hebat dengan banyak kualitas dan orang-orang akan selalu membicarakannya."

2 dari 2 halaman

Berita Video


Berita video highlights Kualifikasi MotoGP Valencia 2018, di mana Maverick Vinales meraih pole position balapan, sedangkan Marc Marquez di posisi kelima meski sempat crash.