Sagna Sudah Siapkan Skenario Hadapi Liverpool di Anfield

Sagna Sudah Siapkan Skenario Hadapi Liverpool di Anfield
Bacary Sagna (c) AFP
Bola.net - Fullback Manchester City, Bacary Sagna mengungkapkan optimisme jelang laga berat kontra Liverpool akhir pekan ini (01/03). Kedua tim akan saling jegal di Anfield dalam lanjutan pekan ke 20 Premier League.

Pemain asal Prancis ini mengakui bahwa Liverpool adalah lawan yang sulit ditaklukkan. Meski demikian, ia menyebut bahwa timnya sudah memiliki skenario yang dibutuhkan untuk bisa meraih tiga angka di kandang The Reds.

"Liverpool punya banyak pemain bagus, kami harus menekan dengan ketat dan tak memberikan mereka ruang gerak. Para pemain mereka bisa menyakiti kami jika diberi ruang terlalu banyak," ungkap Sagna seperti dilansir situs resmi klub.

"Kami akan mendikte tempo permainan dan menaikkan garis pertahanan lebih tinggi. Bermain tandang memberikan kami ruang gerak ekstra ketimbang menjamu lawan yang tampil defensif. Saya pernah mengalami momen bagus bersama Arsenal saat tampil di Anfield, dan saya ingin menorehkan kemenangan bersama City di sana."[initial]

 (mcfc/mri)