Sagna: Saya Tak Sabar Lihat Ibrahimovic di MU

Sagna: Saya Tak Sabar Lihat Ibrahimovic di MU
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Bek Manchester City, Bacary Sagna, mendukung Zlatan Ibrahimovic untuk segera pindah ke Manchester United di musim panas.


Pemain PSG yang kontraknya akan segera berakhir itu diperkirkan akan bergabung dengan United usai ia selesai membela Swedia di Euro 2016.


Pada Telefoot, pemain Prancis mengatakan bahwa Ibrahimovic bisa membawa suasana baru yang menyegarkan di Premier League. Apalagi sebelumnya ia sudah pernah memenangkan gelar juara liga di Belanda, Italia, Spanyol, dan juga Prancis.


"Ia bisa bersinar di manapun ia bermain, dan sekarang ia bakal menunjukkan sinar yang sama di Inggris," tutur Sagna.


"Saya sudah tidak sabar menanti dia berada di Manchester United," pungkas sang pemain sembari tersenyum.


Kabar terakhir menyebutkan bahwa kepindahan Ibrahimovic ke United di musim panas akan sedikit tertunda dengan rencana sang pemain untuk membela tim U-21 Swedia, yang akan bermain di Olimpiade 2016 di Rio pada Agustus mendatang.


Andai memang benar, hal tersebut bakal membuat Ibrahimovic melewatkan laga pra-musim United dan juga beberapa pertandingan awal MU di Premier League. [initial]


 (tele/rer)