Sagna Ingatkan Arsenal Ancaman Manchester City

Sagna Ingatkan Arsenal Ancaman Manchester City
Bacary Sagna (c) AFP
- Bacary Sagna memperingatkan mantan klubnya, , bahwa Manchester City takkan menyerah begitu saja untuk merebut gelar juara liga


Pemain Prancis percaya The Gunners telah membuang kesempatan emas, usai melewatkan peluang untuk unggul lima poin di atas klasemen.


Dan menurut Sagna, pengalaman yang dimiliki City akan membantu mereka menjadi yang terbaik di Premier League musim ini, yang disebut banyak orang sebagai yang paling ketat dalam beberapa tahun terakhir.


"Ya, saya senang Arsenal gagal menambah tiga angka. Karena musim ini kami punya kapasitas untuk menguasai liga, kapasitas untuk kembali menang seperti yang kami lakukan di paruh pertama dan kapasitas menjadi juara," jelas Sagna pada Express.


"Saya tidak ingin menyesali apapun. Sekarang kami harus memikirkan Crystal Palace, sekarang kami harus meraih tiga angka penuh karena kami akan bermain di kandang. Arsenal bermain tandang melawan Stoke - mungkin mereka akan kehilangan poin dan kami akan mengejar.


"Saya bisa bilang bahwa hasil imbang 0-0 melawan Everton cukup bagus. Jika Arsenal unggul lima angka, akan sulit mengejar mereka, namun Liverpool mampu bangkit dan pada akhirnya kami cuma tertinggal tiga angka." [initial]


 (exp/rer)