RVP Tak Mau Berhenti Bermain

RVP Tak Mau Berhenti Bermain
Robin van Persie (c) AFP
Bola.net - Robin van Persie mendesak pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson untuk tak mengistirahatkannya saat melawan Reading di Piala FA, Selasa (19/2) dini hari.

"Saya terbiasa bermain setiap beberapa hari," ujarnya memberi alasan. "Saya menyukainya karena saya mendapatkan ritme bermain."

Sebelumnya, pemain asal Belanda ini telah bermain penuh saat menghadapi Real Madrid di Santiago Bernabeu. Namun ia menegaskan bahwa terus bermain akan semakin baik untuk performanya daripada duduk di bangku cadangan.

"Ketika Anda tidak bermain selama seminggu, Anda mungkin butuh 10 atau 15 menit untuk mendapatkan ritme Anda kembali. Saya ingin bermain melawan Reading. Bersama United, semua pertandingan adalah laga besar," tegasnya.

RVP memang menjelma menjadi andalan lini depan United sejak didatangkan dari Arsenal awal musim ini. Hasilnya, sejauh ini 22 gol telah berhasil dicetak RVP untuk tim barunya tersebut. (fox/dzi)