Runner-up Yashin Trophy, Tahun Terbaik Edouard Mendy!

Runner-up Yashin Trophy, Tahun Terbaik Edouard Mendy!
Edouard Mendy usai memainkan laga pekan ke-4 Premier League 2021/2022 Chelsea vs Aston Villa di Stamford Bridge, Sabtu (11/9/2021) malam WIB (c) Chelsea

Bola.net - Edouard Mendy mengaku bangga bisa menjadi runner-up Yashin Trophy, penghargaan kiper terbaik di dunia. Baginya tahun ini adalah tahun terbaik.

Penghargaan Yashin Trophy 2021 kali ini diraih oleh kiper Italia, Gianluigi Donnarumma. Dia membantu Italia menjuarai Euro 2020 lalu.

Mendy terpilih sebagi peringkat dua, torehan yang tidak bisa dipandang remeh. Bagaimanapun dia terbukti bermain luar biasa bersama Chelsea dalam setahun terakhir.

Bagi Mendy tahun 2021 adalah tahun terbaiknya. Apa katanya?

1 dari 2 halaman

Sangat bangga

Mendy membantu Chelsea menjuarai Liga Champions musim 2020/21, dia juga terus membuktikan diri dengan sejumlah torehan clean sheet. Sebab itu, Mendy mengaku sangat bangga dengan torehan runner-up Yashin Trophy ini.

"Ini adalah torehan luar biasa bagi saya dan saya sangat bangga bisa bermain di Chelsea dan menjadi bagian dari klub," kata Mendy di Chelseafc.com.

"Kami menuntaskan pekerjaan luar biasa tahun lalu dan kami bisa melanjutkan itu tahun ini. Semoga segalanya terus berjalan baik. Sampai jumpa tahun depan!"

2 dari 2 halaman

Tahun terbaik

Membantu Chelsea menjuarai Liga Champions lalu meraih trofi kiper terbaik di dunia di tahun yang sama. Bagi Mendy, tahun 2021 adalah tahun luar biasa.

"Untuk urusan sepak bola, tahun 2021 adalah tahun terbaik dalam hidup saya, sebab musim berjalan luar biasa," lanjut Mendy.

"Kami menjuarai gelar terbesar di Eropa [Liga Champions] dalam tahun pertama saya di klub besar. Tentu itu tahun terbaik, tapi saya berharap tahun-tahun berikutnya bisa lebih baik atau setidaknya sama," tandasnya.

Sumber: Chelsea