Rudiger: Chelsea Tidak Boleh Tergantung Pada Eden Hazard

Rudiger: Chelsea Tidak Boleh Tergantung Pada Eden Hazard
Eden Hazard (c) AFP

- Bek Chelsea, Antonio Rudiger meminta para pemain menyerangnya untuk mulai mencetak banyak gol. Rudiger menyebut beban mencetak gol The Blues tidak seharusnya dibebankan kepada Eden Hazard.

Hazard sendiri bisa dikatakan menjadi mesin gol utama Chelsea musim ini. Ia sejauh ini sudah mengemas 7 gol dan 2 assist bagi The Blues di semua ajang.

Meskin Hazard tampil ganas di lini serang Chelsea, namun itu tidak diimbangi oleh performa pemain menyerang The Blues lainnya. Dua penyerang Chelsea, Olivier Giroud dan Alvaro Morata tercatat masih minim kontribusi gol bagi The Blues musim ini.

Rudiger percaya bahwa para pemain menyerang Chelsea selain Hazard harus mulai mencetak lebih banyak gol ke depannya. "Kami harus belajar caranya membunuh pertandingan," buka Rudiger kepada Evening Standard.

Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Ringankan Beban

Rudiger menilai Chelsea saat ini terlalu bergantung pada sosok Eden Hazard, sehingga para penyerang The Blues lainnya harus meringankan beban sang playmaker.

"Saya rasa mencetak gol bukanlah tanggung jawab yang harus dipikul Eden sendirian. Kami harus membantunya untuk mencetak gol."

"Eden sudah melakukan tugasnya dengan baik musim ini, namun pemain-pemain lain seperti Giroud, Morata dan Willian juga harus mencetak lebih banyak gol."

2 dari 3 halaman

Kontribusi Seluruh Tim

Tidak hanya para penyerang, Rudiger menilai seluruh anggota tim Chelsea harus bekerja keras untuk mencetak gol musim ini.

"Seluruh tim kami harus bisa membuat lebih banyak gol, dan itu juga termasuk untuk barisan pertahanan kami."

"Sejauh ini pencetak gol terbanyak kami adalah Hazard dan Pedro, namun kami memiliki banyak pemain berkualitas dalam tim ini sehingga situasi ini tidak bagus." tandasnya.

3 dari 3 halaman

Lanjutkan Momentum

Chelsea akan kembali berlaga di EPL akhir pekan ini di mana mereka akan menghadapi Southampton.