
Bola.net - Legenda Manchester United, Roy Keane memberikan pujian besar kepada Luke Shaw. Ia menilai sang bek berkembang dengan sangat pesat di musim ini dan sudah menjadi bek sayap terbaik Inggris saat ini.
Performa Shaw musim ini memang mendapatkan banyak pujian. Tidak hanya piawai bertahan, ia juga aktif membantu serangan dan kerap menciptakan peluang bagi Manchester United.
Performa apik Shaw tidak luput dari perhatian Gareth Southgate. Manajer Timnas Inggris itu memanggil Shaw ke timnya setelah terakhir kali sang bek bermain di The Three Lions pada tahun 2018 silam.
Advertisement
Keane menilai Shaw memang sangat layak dipanggil ke Timnas Inggris. "Tahun ini Shaw tampil dengan sangat luar biasa," buka Keane kepada ITV Sport.
Baca komentar mantan kapten MU itu di bawah ini.
Performa Impresif
Ada alasan mengapa Keane menyebut kebangkitan Shaw ini merupakan sesuatu yang luar biasa.
Ia menyebut sangat sulit bagi seorang pemain yang rentan cedera bisa bangkti dan memiliki performa sebagus Shaw.
"Beberapa tahun terakhir ia punya riwayat cedera yang buruk, belum lagi catatannya kurang bagus saat dilatih Mourinho. Sekarang ia sudah bermain dengan sangat konsisten musim ini,"
Peningkatan Pesat
Keane menilai Shaw tidak hanya sekedar bermain dengan konsisten, ia juga menunjukkan perkembangan yang bagus terutama dalam kemampuannya bertahan.
"Dia memang bagus dalam maju ke depan, namun saya rasa kemampuan bertahannya jauh lebih bagus dari seluruh bek sayap di Timnas Inggris,"
"Saya rasa ia berkembang sangat pesat dan saya rasa tidak ada bek sayap yang lebih piawai darinya dalam duel satu lawan satu," ujarnya.
Bikin Assist
Shaw menandai kembalinya ia ke Timnas Inggris dengan baik.
Ia membuat satu assist bagi gol Harry Kane saat Inggris menang 2-0 melawan Albania.
(ITV Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Maret 2021 13:43
-
Liga Inggris 28 Maret 2021 12:48
-
Liga Inggris 28 Maret 2021 05:04
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 14:13
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...