Roy Keane Tuding Ashley Young Bikin Sengsara

Roy Keane Tuding Ashley Young Bikin Sengsara
Ashley Young (c) AFP

Bola.net - - Legenda Manchester United, , menuding Ashley Young sebagai salah satu penyebab buruknya performa MU pada beberapa pertandingan. Beberapa waktu lalu, MU harus menyerah di tangan , melebarkan jarak mereka dari Manchester City menjadi 16 poin.

Sebaliknya, MU di posisi ke dua hanya berjarak empat poin dengan Tottenham Hotspur di posisi lima. MU terus kehilangan poin di pertandingan penting karena mereka tidak bermain cukup bagus secara defensif.

"Mereka belum menemukan solusi dari permasalahan pertahanan mereka yang sudah diketahui dalam beberapa tahun belakangan ini. Masalah itu akan terus berlanjut," kata Keane pada ITV.

"Kedua bek tengah perlu melakukan lebih baik lagi. Dan saya selalu berpikir bahwa jika kau memiliki Ashley Young di barisan empat bek, kau akan sengsara."

Namun demikian, Keane tetap menilai bahwa MU akan bermain baik di Liga Champions saat melawan Sevilla minggu mendatang.

"Saya tidak peduli dengan beberapa pertandingan liga. Sevilla akan menjadi tantangan mereka yang sesungguhnya dan mereka harus menang," pungkasnya.