Rooney Tak Lepaskan Pandangan dari Eropa

Rooney Tak Lepaskan Pandangan dari Eropa
Wayne Rooney. (c) AFP
Bola.net - Wayne Rooney ngotot untuk terus berjuang agar Manchester United bisa bermain di kompetisi Eropa musim depan.

Setan merah tidak pernah absen di Liga Champions semenjak tahun 1996, namun mereka saat ini tengah terpaut 10 poin dari posisi empat atau jatah terakhir bermain di kompetisi kasta tertinggi antar klub Eropa tersebut.

Namun andai gagal bermain di Liga Champions dan hanya berlaga di Europa League pun, hal tersebut sudah cukup memuaskan bagi Rooney.

"Anda ingin bermain di Liga Champions, namun amat penting untuk finish dengan peringkat sebaik mungkin di klasemen dan, jika itu berarti bermain di Europa League, maka itu tak apa," tuturnya pada MUTV.

"Itu adalah turnamen yang sulit untuk dimenangkan jadi jika kami bermain di sana, kami akan memastikan diri siap untuk itu," pungkas Rooney.

Minggu besok, Rooney akan menghadapi Everton di Goodison Park. [initial]

 (mutv/rer)