Rooney: Smalling Kecewa Diusir Wasit

Rooney: Smalling Kecewa Diusir Wasit
Chris Smalling (c) MUFC
Bola.net - Kapten Manchester United, Wayne Rooney mengemukakan pendapat mengenai kartu merah yang didapatkan oleh bek Chris Smalling dalam laga kontra Manchester City kemarin (02/11). Menurut Rooney, Smalling sangat kecewa harus diusir keluar oleh Wasit Michael Oliver sebelum babak pertama berakhir.

Dalam laga itu, Smalling mendapatkan dua kartu kuning hanya dalam tempo delapan menit. Kartu kuning pertama didapatnya setelah menghalangi kiper CIty, Joe Hart melakukan tendangan. Sementara yang kedua diberikan wasit akibat tackle keras yang terlambat di daerah pertahanan United.

Keluarnya pemain bernomor punggung 12 tersebut membuat MU kesulitan berkembang di Etihad Stadium dan akhirnya harus menyerah dengan skor 0-1.

"Chris benar-benar kecewa," ungkap Rooney seperti dilansir situs resmi klub.

"Tentu selalu sulit untuk bisa menerima keputusan kartu merah, terutama di laga derby dengan waktu yang tersisa masih cukup banyak. Laga menjadi sangat sulit bagi kami, namun saya yakin Chris akan belajar dari kesalahan tersebut."[initial]

 (mufc/mri)