Rooney Puas Kalahkan Everton

Rooney Puas Kalahkan Everton
Wayne Rooney dan Louis van Gaal (c) AFP
- Kapten Manchester United, Wayne Rooney memberikan pujian kepada performa yang ditunjukkan rekan-rekannya saat meraih kemenangan melawan , Sabtu (17/10) malam tadi.


Pada pertandingan yang digelar di Goodison Park tersebut, The Red Devils meraih kemenangan meyakinkan tiga gol tanpa balas. Tiga gol itu merupakan gol-gol dari Morgan Schneiderlin, Ander Herrera dan Wayne Rooney.


Usai pertandingan tersebut, Rooney mengungkapkan kebahagiaan dan rasa puasnya atas performa tim. Terutama karena di laga sebelumnya mereka kalah dari Arsenal dan tak mudah untuk menang melawan Everton.


"Ini adalah kinerja yang sangat baik. Kami sangat kecewa dengan kekalahan atas Arsenal dan sulit untuk datang ke sini selama bertahun-tahun," ujarnya.


"Kami tahu kami skuat yang sangat bagus. Semoga lawan Arsenal adalah satu penampilan buruk kami dan kami dapat terus menunjukkan performa seperti hari ini," tandasnya.[initial]


 (gl/dzi)