Rooney: Persaingan Baik Untuk MU

Rooney: Persaingan Baik Untuk MU
Rooney siap untuk persaingan di lini depan MU. (c) AFP
Bola.net - Wayne Rooney mengaku bahwa ketatnya kompetisi di lini depan Manchester United adalah hal yang bagus bagi tim.

Pulihnya kondisi Rooney dari cedera paha yang diperolehnya saat melawan Fulham membuat perebutan posisi penyerang utama semakin sulit. Setidaknya ada tiga nama lain yang akan terus bersaing ketat dalam persaingan di lini depan The Red Devils. Mereka adalah Robin van Persie, Danny Welbeck, dan Javier Hernandez.

Meski begitu, stiker timnas Inggris ini meyakini hal tersebut merupakan sesuatu yang positif. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dengan stok pemain di satu posisi.

"Ada banyak persaingan di depan, namun itu adalah hal yang bagus bagi skuad MU," jelas penyerang bernomor punggung 10 tersebut.

Bagi Rooney banyaknya stok penyerang berkualitas juga akan memudahkan pelatih Alex Ferguson untuk melakukan rotasi. Sehingga pemain akan selalu bisa tampil prima dan mendapatkan waktu istirahat yang cukup. (sky/bgn)