Rooney: Pemain MU Harus Bertanggung Jawab Atas Dipecatnya Moyes

Rooney: Pemain MU Harus Bertanggung Jawab Atas Dipecatnya Moyes
Wayne Rooney (C) AFP
Bola.net - Striker Manchester United, Wayne Rooney mengemukakan pendapatnya terkait pemecatan yang dilakukan klub terhadap manajer David Moyes. Menurut pria 28 tahun ini, para pemain MU turut bertanggung jawab terkait merosotnya performa klub yang berujung pada didepaknya manajer asal Skotlandia tersebut.

Meski demikian, Rooney menambahkan bahwa ia dan rekan-rekannya tak bisa mengubah apa yang sudah terlanjur terjadi dan lebih memilih untuk fokus menjalani sisa musim di bawah arahan caretaker Ryan Giggs.

"Tentu saja kami harus bertanggung jawab atas pemecatan Moyes. Kami lah yang turun bermain di atas lapangan dan tampil sangat buruk," sesal bomber utama Timnas Inggris ini seperti dilansir Sky Sports.

"Kami sadar akan tanggung jawab tersebut, namun kini sudah saatnya kami  move on. Kami bermain untuk klub besar dan harus menunjukkan kualitas berdasarkan rencana yang sudah kami susun."

Dalam laga pertama tanpa Moyes musim ini, United berhasil mengalahkan Norwich City 4-0 akhir pekan lalu dengan Rooney memborong dua gol kemenangan di antaranya.[initial]

 (sky/mri)