Rooney Pede MU Singkirkan Liverpool

Rooney Pede MU Singkirkan Liverpool
Wayne Rooney (c) AFP
- Wayne Rooney percaya Manchester United masih punya peluang besar untuk menyingkirkan di Europa League.


Meskipun Setan Merah kalah 0-2 di Anfield dalam leg pertama 16 besar pekan lalu, kapten MU itu percaya atmosfer Old Trafford akan membantu timnya meraih hasil baik yang mereka butuhkan untuk melangkah ke perempat final.


"Itu membuat kami frustrasi," tutur Rooney pada Express.


"Saya sendiri sudah absen di delapan pertandingan dan saya tidak sadar saya akan absen selama ini."


"Liverpool akan menjadi pertandingan yang sulit - namun dua gol adalah sesuatu yang bisa kami lakukan. Kami punya banyak pemain bagus dan gol pertama akan memainkan peran penting. Jika kami mampu meraihnya, kami akan bisa kembali ke permainan. Selain itu masih ada Piala FA dan kami punya kans besar di sana."


MU baru saja bermain imbang 1-1 melawan West Ham di perempat final Piala FA kemarin. [initial]


 (exp/rer)