Rooney: MU Butuh Ronaldo atau Messi untuk Pecahkan Rekor Saya

Rooney: MU Butuh Ronaldo atau Messi untuk Pecahkan Rekor Saya
Wayne Rooney (c) Ist

Bola.net - - Wayne Rooney percaya bahwa rekornya sebagai top skor sepanjang masa di Manchester United akan sulit terlampaui. Mungkin MU perlu mendatangkan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi agar rekornya tersebut pecah.

Rooney meninggalkan Manchester United pada musim panas ini. Kepergiannya tersebut sekaligus mengakhiri 13 tahun kebersamaannya bersama The Red Devils.. Ia akan kembali bermain untuk klub yang membesarkan namanya di awal karirnya, Everton.

Selama berseragam MU, Rooney mencatatkan 253 gol. Jumlah tersebut telah melampaui top skor MU sebelumnya yang dipegang oleh Bobby Charlton.

Pemain 31 tahun tersebut percaya bahwa rekornya akan bertahan di MU selamanya, jika tak ada pemain yang sanggup melampauinya. Apalagi pemain sepakbola sekarang jarang yang bermain untuk satu klub dalam kurun waktu yang lama.

Ketika ditanya soal kemungkinan rekornya akan terpecahkan di MU, Rooney menjawab: "Anda tak pernah tahu, jika mereka [Man United] mendapatkan pemain seperti Messi atau Ronaldo mungkin rekor saya akan terlewati."

"Tapi saya rasa dalam sepakbola sekarang, pemain cenderung tak bertahan lama dalam satu klub. Satu-satunya cara agar rekor saya terlewati jika ada pemain bertahan dalam periode yang sama seperti saya."

"Menyenangkan sekali meninggalkan jejak seperti ini. Warisan yang hebat. Saya meninggalkan United dengan kenangan indah. Itu adalah masa kesuksesan klub dan sangat menyenangkan bagi saya," paparnya.