Rooney Diambang Rekor Gol Inggris

Rooney Diambang Rekor Gol Inggris
Wayne Rooney (c) AFP
Bola.net - Federasi sepak bola Inggris, FA, telah menyiapkan penghargaan khusus untuk Wayne Rooney jika ia mampu mematahkan rekor gol sepanjang masa timnas Inggris

Saat ini, Rooney telah mengoleksi 48 gol sepanjang kariernya di timnas. Jumlah tersebut hanya terpaut satu gol dari torehan Sir Bobby Charlton sebagai pemilik rekor gol timnas Inggris.

Rooney sendiri saat ini masuk dalam daftar 22 pemain yang akan dibawa oleh Roy Hodgson untuk bertanding melawan San Marino (5/5) dan Swiss (9/9). Ia diyakini akan mencetak gol memecahkan rekor gol tersebut.

Namun, jikalau Rooney berhasil mematahkan rekor pada pertandingan ini, FA baru akan memberikan penghargaan bagi Rooney pada bulan depan, tepatnya saat Inggris akan menjamu Estonia (10/10). [initial]
 (fa/asa)